Rektor Hingga Mahasiswa di Kalsel Dukung Pemilu Damai 2024

Politik

Mahasiswa STIE Indonesia Banjarmasin (foto: istimewa)

Penulis:Bearita.com

Polarisasi pemilu dapat berbentuk apa saja, tidak menutup kemungkinan pemanfaatan sumber daya pendidikan yang ada digunakan sebagai alat.

Banjarmasin, Bearita.com - Tentu hal ini perlu disikapi dengan bijaksana. Perlu ajakan agar mewujudkan pemilu damai, agar situasi menjadi lebih kondusif. 

Hal inilah dilakukan salah satunya oleh Rektor STAI Darul Ulum Kandangan Muhsin Asri. Dia menyatakan mendukung Pemilu 2024 damai yang penuh demokratis dan bermartabat serta menolak polarisasi kampus demi tegaknya persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia. 

Dia mengajak seluruh masyarakat, civitas akademika, dan mahasiswa untuk senantiasa menjaga persatuan. 

"Bersama ini saya mengajak kita semua seluruh rakyat indonesia, pada umumnya mobilisasi masyarakat dan Kalimantan Selatan serta Civitas Akademika dan mahasiswa marilah kita menjaga persatuan, kedamaian, dan ketentraman bangsa dan Benua kita tercinta," ucapnya. 

Beda pilihan adalah hal wajar dan marilah kita saling menghormati dengan gunakan hak pilih kita pada tanggal 14 Februari 2024 dengan rasio dan hati nurani karena pilihan kita menentukan bangsa Indonesia ke depan.  

"Semoga bangsa dan Benua kita selalu dalam kedamaian dan pelaksanaan Pemilu berjalan dengan langsung, umum, bebas, dan rahasia serta jujur dan adil dan bermartabat," pungkasnya. 

Hal senada juga dilakukan oleh mahasiswa STIE Indonesia Banjarmasin. Mereka menyatakan dukungan terhadap pelaksanaan pemilu yang bersifat jujur, adil dan bertabat. 

Terkait
Sumber Referensi Cerdas | Beragam Informasi Unik dan Berani
Copyright ©2024 bearita.com All Rights Reserved